Senin, 29 Oktober 2012

Makna Sumpah Pemuda


Teks Sumpah Pemuda
Kami putra dan putri Indonesia mengaku bertumpah darah yang satu, tanah Indonesia.
Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.
Kami putra dan putri Indonesia menjujung bahasa persatuan, Bahasa Indonesia.

Itulah bunyi sumpah pemuda ketika pertama kali digelorakan pada tanggal 28 Oktober 1928. Pemuda dan pemudi Indonesia saat itu dengan bangga dan tegasnya mengakui bahwa mereka bertumpah darah satu yaitu tanah Indonesia, berbangsa satu yaitu bangsa Indonesia dan berbahasa satu yaitu Bahasa Indonesia. Sangat miris apabila membandingkan makna sumpah pemuda untuk pemuda-pemudi zaman dahulu dengan pemuda-pemudi Indonesia yang sekarang.

Saat ini, sumpah pemuda sudah memudar bahkan hampir hilang ditelan zaman. Hal ini diakibatkan oleh pengaruh era globalisasi yang telah menyebar ke pelosok dunia yang tidak disaring lagi. Rasa kebanggaan terhadap tanah air sudah menghilang. Banyak remaja Indonesia yang lebih menyukai bahasa yang bukan berasal dari Indonesia. Begitu pula dengan rasa persatuan, persatuan bangsa Indonesia sudah mulai berkurang. Satu kata yang sederhana "persatuan" tetapi memiliki makna yang berarti, apabila tak ada persatuan diantara bangsa Indonesia mungkin bangsa kita akan terpecah belah menjadi bangsa yang berantakan. Oleh karena itu, makna sumpah pemuda perlu diingat dan diterapkan saat ini terutama bagi kita, pemuda-pemudi Indonesia yang merupakan generasi muda penerus bangsa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar